Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) Berjalan Lancar.
CANDIRETNO – Jumat (26/06) Pemerintah Pekon Candiretno melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) sebesar Rp. 118.200.000,00 (seratus delapan belas juta dua ratus ribu rupiah) untuk 197 KPM.
Setiap KPM menerima sebesar Rp. 600.000,00 (enam ratus ribu rupiah) untuk alokasi bulan Juni 2020 ini. Penyaluran BLT Dana Desa tersebut dilaksanakan di Balai Pekon Candiretno dengan menghadirkan seluruh penerima BLT Dana Desa sebanyak 197 KPM tersebar di 3 Dusun
Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan memperhatikan protokol pencegahan Covid-19 dimana dilakukan penjadwalan serta kewajiban memakai masker, mencuci tangan dan protokol social distancing. Bagi KPM yang tidak bisa datang, khususnya lansia BLT Dana Desa akan diantarkan oleh petugas di rumah.
Kepala Pekon Candiretno, Firmansyah, A.Md mengatakan bahwa sampai saat ini KPM telah mendapatkan alokasi sebanyak 3 kali sehingga total tersalurkan sebesar Rp. 1.800.000,00 setiap KPM. Untuk isu yang beredar terkait penambahan BLT Dana Desa Pemerintah Pekon Candiretno masih menunggu regulasi yang pasti.
Semoga KPM yang menerima program BLT Dana Desa tersebut bisa memanfaatkannya dengan baik sehingga membantu mencukupi kebutuhan di tengah pandemi saat ini, ucap Bapak Firmansyah, A.Md.
Kirim Komentar